laman

Jumat, 29 Maret 2013

efek alkohol terhadap organ tubuh

1.Terhadap sistem urat saraf

Otak manusia tersusun atas urat saraf yang berbeda-beda.Fungsi yang paling penting terdapat pada saraf otak bagian atas dan fungsi yang agak cukup penting terdapat pada saraf otak bagian bawah.Urat-urat saraf bagian atas berfungsi menciptakan keinginan dan menahan hawa nafsu,sedangkan urat saraf bagian bawah berfungsi sebagai pusat berpikir dan pusat untuk menentukan segala sesuatu.Otak paling bawah adalah pusat pengendalian terhadap perasaan dan perilaku.
Efek alkohol pada awalnya mempengaruhi fungsi otak paling penting,yaitu sel-sel keinginan dan menahan hawa nafsu.Oleh karena itu orang yang kecanduan alkohol dapat dianggap sebagai berkepribadian lemah,linglung,kacau pikiran,dan yang tidak mungkin dapat dipercaya.

2.Terhadap jantung dan kelancaran aliran darah

alkohol dapat menyebabkan peningkatan kecepatan detak jantung.Dalam 1 menit,dosis 1% alkohol dapat memacu detak jantung 10 kali lebih banyak dari biasanya.Hal ini akan memporsir otot-otot jantung.Dengan demikian alkohol dapat mengakibatkan kematian.

3.Terhadap sel-sel darah

Alkohol dapat menghancurkan sel darah putih dan sel darah merah dalam batas yang sama.Ketika setetes alkohol sebesar 1% mengenai sebutir sel darah merah,dapat mengakibatkan perubahan warna darah dari merah menjadi kuning serta melemahnya aktivitas sel darah putih.Artinya,penyerapan oksigen oleh darah berkurang.Hal ini menyebabkan sel-sel berdesakan sehingga otot-otot cepat letih daya kekebalan tubuh terhadap segala macam mikrob pun akan melemah.

4.Terhadap hati

Alkohol dapat menimbulkan gejala penyakit sirosi hati (cirrhosis).Ketika terjadi sirosi hati ,banyak sel-sel hati yang mati,kemudian berubah menjadi jaringan berserat.

Seperti yang diajarkan dalam agama,bahwa minuman alkohol atau khamar adalah haram,dengan kata lain agama mengharamkan segala macam keburukan untuk melindungi jiwa kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar